KicauanRakyat – Ginting sukses mengandaskan tunggal putra Taiwan, Chia Hao Lee untuk melaju ke babak 16 besar All England Open 2024.
Dua gim saja bagi Ginting untuk memetik hasil manis dengan skor 21-13, 21-17 pada laga yang digelar di Utilita Arena, Birmingham, Inggris, Selasa (12/3/2024).
Jalannya Pertandingan
Chia Hao Lee mampu memberikan perlawanan untuk Ginting di awal-awal laga dengan dua kali memimpin pada skor 1-0 dan 3-2.
Namun perlawanan tunggal putra ranking 35 dunia itu seakan terhenti setelahnya.
Ginting berhasil mulai memegang kendali permainan dengan melancarkan tekanan yang bertubi-tubi.
Smes-smes keras dari Ginting yang bervariatif dengan cepat membawanya berbalik unggul menjadi 6-3.
Dua eror yang dilakukan Chia Hao Lee memberikan keuntungan untuk Ginting menjauh pada skor 9-4.
Anthony akhirnya memimpin 11-4 pada interval usai dropshot Chia jatuh tipis di luar garis samping permainan Ginting.
Selepas jeda, Ginting makin sulit terbendung yang begitu leluasa dalam menyerang hingga unggul 10 poin pada skor 14-4.
Ginting sangat nyaman dalam bermain dengan masih mempertahankan keunggulan 10 poin pada skor 19-9.
Chia sempat membalas empat poin, namun tekanan Ginting berhasil menyudahi perlawanan pada gim pembuka.
Pada gim kedua, tunggal putra Taiwan itu mampu membuat pertandingan menjadi lebih sengit usai ia sempat beberapa kali unggul hingga skor sama kuat pada 7-7.
Ginting mendapatkan momentum dengan memimpin lagi dengan selisih dua poin, namun Chia justru yang mampu unggul pada interval dengan skor tipis 11-10.
Selepas jeda, junior dari Chou Tien Chen itu masih mampu memimpin dengan satu poin pada skor 12-11.
Namun setelah itu, Ginting lagi-lagi berhasil mendikte permainan untuk balik memimpin dua poin pada skor 15-13.
Ginting akhirnya menyudahi laga yang berlangsung selama 38 menit.
Pada babak kedua, Ginting akan bertemu lawan yang hobi menyulitkan yakni Kenta Nishimoto dari Jepang.