KicauanRakyat – Chico Aura Dwi Wardoyo tak bisa berbuat banyak saat menghadapi wakil China, Weng Hong Yang, pada partai tunggal putra pertama.
Tampil di Setia City Convention Centre, Selangor, Malaysia, Jumat (16/2/2024), Chico kalah dua gim dengan skor 11,21, 11-21.
Jalannya Pertandingan
Permainan netting yang terlalu tanggung dari Chico langsung disambar oleh Weng untuk membuka keran skor.
Chico membalas dengan dropshot menyilang untuk menyamakan kedudukan.
Juara Taipei Open itu berbalik unggul pada skor 4-1 setelah dua kali smesnya gagal dikembalikan oleh Weng.
Penampilan Chico yang agresif di awal laga berhasil membawanya tetap memimpin pada skor 6-2.
Namun setelah itu permainan Chico berubah drastis saat kesalahan sendiri membuat langkahnya menjadi sulit.
Weng berhasil mencetak sembilan angka beruntun. Pemain berjuluk Little Lin Dan ini unggul 11-6 pada interval.
Selepas jeda, Chico belum bisa keluar dari tekanan Weng hingga terus melakukan kesalahan. Dia makin ketinggalan saat skor 6-15.
Weng, juara Denmark Open 2023, sudah mencetak 13 poin secara beruntun.
Hingga akhirnya Chico mampu kembali menambah poin setelah melepaskan smes keras dengan memanfaatkan pengembalian bola tanggung dari Weng.
Chico mencetak tiga angka poin beruntun untuk memperkecil skor menjadi 9-15.
Namun setelah itu, Weng kembali meninggalkan perolehan poin Chico hingga margin 10 angka tercipta pada skor 19-9.
Chico membalas dua angka beruntun, tetapi dua kesalahannya sendiri membuat Weng dengan mudah memenangkan gim pembuka.
Memasuki gim kedua, keputusan yang kurang tepat dari Chico menyebabkan banyak kesalahan sendiri.
Chico sudah tertinggal dengan skor 3-7 pada awal-awal laga.
Meski begitu, pemain asal Jayapura ini sempat memperkecil jarak poin dengan Weng menjadi satu angka menjadi 6-7.
Sayangnya kesempatan menyamakan kedudukan belum bisa dituntaskan.
Weng berhasil menjauh hingga interval dengan skor 11-7 setelah melepaskan smes keras yang gagal dibendung Chico.
Selepas jeda, kesalahan demi kesalahan masih dilakukan Chico saat menyerang dan bertahan.
Chico baru bisa menambah dua angka saat Weng sudah melesat hingga memimpin sembilan angka pada skor 18-9.
Dua angka lagi dicetak Chico, namun Weng segera menutup jalannya laga dengan melepaskan smes keras.