KicauanRakyat – Sepuluh tim turun bertanding untuk memainkan pekan ke-34 pada Minggu (28/4/2024).
Sang juara, Inter Milan, kedapatan jatah menyambut Torino di Giuseppe Meazza.
Ini menjadi penampilan perdana Nerazzurri sejak mengunci scudetto.
Hasilnya, Inter Milan berhasil menggilas Torino 2-0.
Seluruh gol tuan rumah diboyong oleh Hakan Calhanoglu.
Gelandang timnas Turki itu membuka keunggulan Inter saat laga berjalan 56 menit.
Memanfaatkan umpan Henrikh Mkhitaryan di kotak penalti, Calhanoglu menggetarkan gawang musuh dengan sepakan voli kaki kiri yang memantul tanah.
Calhanoglu kembali nyekor empat menit kemudian via eksekusi penalti.
Berkat torehan brace dalam laga kontra Torino, dia telah mengoleksi 13 gol pada Serie A musim ini.
Calhanoglu seakan berubah menjadi pemenang Ballon d’Or 1990, Lothar Matthaus.
Sebelum Calhanoglu, Matthaus merupakan gelandang Inter dengan torehan gol terbanyak dalam satu musim Liga Italia (16 gol pada 1990-1991).
Beralih ke pertandingan lainnya, duel seru tersaji ketika Napoli menjamu AS Roma di Stadion Diego Armando Maradona.
Kedua tim harus berbagi poin usai bermain imbang 2-2.
Menariknya, pertarungan diwarnai aksi berbalas penalti.
Tim tamu lebih dulu menendang dari titik putih pada menit ke-59 dan dieksekusi oleh Paulo Dybala.
Sang bomber pun berhasil membuka keunggulan Roma.
Lima menit berselang, Mathias Olivera menghsdirkan gol penyama kedudukan bagi Napoli.
Kubu tuan rumah gantian memperoleh hadiah penalti pada menit ke-84.
Maju sebagai algojo, Victor Osimhen menjebol gawang Roma sekaligus membawa Napoli berbalik memimpin perolehan skor.
Dua menit sebelum waktu normal berakhir, Tammy Abraham menyelamatkan wajah Roma dengan gol krusialnya.
Hasil ini membuat Roma bertahan di peringkat kelima klasemen alias zona Liga Europa.
Giallorossi punya 59 poin, tertinggal empat angka dari Bologna yang menguasai tangga keempat atau gerbang menuju Liga Champions.
Sementara itu, Napoli menduduki posisi kedelapan sambil mengantongi 50 angka.
Hasil Liga Italia:
Inter Milan 2-0 Torino (Hakan Calhanoglu 56′, 60′-pen)Bologna 1-1 Udinese (Alexis Saelemaekers 78′; Martin Payero 45+1′)Atalanta 2-0 Empoli (Mario Pasalic 42′-pen, Ademola Lookman 51′)Napoli 2-2 Roma (Mathias Olivera 64′, Victor Osimhen 84-pen; Paulo Dybala 59′, Tammy Abraham 88′)Fiorentina 5-1 Sassuolo (Riccardo Sottil 17′, Lucas Martinez Quarta 54′, Nicolas Gonzalez 58′, 66′, Antonin Barak 62′; Kristian Thorstvedt 57′)
Klasemen Liga Italia klik di sini