KicauanRakyat – Lionel Messi bisa dibilang adalah ikon sepak bola modern saat ini.
Sepanjang kariernya, Messi telah meraih berbagai prestasi, baik di tingkat individu, klub, maupun tim nasional.
Di level individu, Messi sudah berhasil meraih delapan penghargaan Ballon d’Or.
Capaian tersebut membuat La Pulga menjadi pemain yang paling banyak mengoleksi Ballon d’Or sepanjang sejarah.
Adapun di level klub, Messi sudah berhasil meraih gelar Liga Champions sebanyak empat kali bersama Barcelona.
Tidak hanya itu, Messi juga mencapai prestasi tertinggi di sepak bola bersama Timnas Argentina.
Penyerang berusia 36 tahun tersebut sukses mengantar negaranya meraih gelar juara Piala Dunia 2022.
Berbagai prestasi tersebut membuat nama Messi sangat dihormati oleh hampir seluruh insan sepak bola dunia.
Tidak hanya dihormati oleh para pemain, nama Messi juga disegani oleh para pelatih ternama.
Salah satunya adalah pelatih kawakan asal Portugal, Jose Mourinho.
Menurutnya, Messi sudah tahu harus melakukan apa dalam sebuah tim.
Mourinho mengatakan bahwa eks kapten Barcelona itu sudah lahir dengan bakat sepak bola yang luar biasa.
Bahkan, Mourinho menilai justru pelatih yang akan mendapatkan pelajaran dari Messi.
“Sebagai contoh, saya tidak pernah bisa melatih Lionel Messi, tapi tidak ada seorang pun yang bisa melatih Messi,” kata Mourinho.
“Tidak masuk akal jika Anda berpikir Anda bisa melatihnya, karena dia terlahir dengan segalanya dan sudah mengetahui segalanya.”
“Dia mungkin akan mengajari Anda beberapa hal. Yang bisa Anda katakan adalah bahwa Anda mendapat kehormatan untuk memiliki dia dalam skuad Anda,” lanjutnya.
Mourinho sendiri saat ini sedang menganggur setelah dipecat oleh AS Roma pada pertengahan musim ini.