KicauanRakyat – Raul Fernandez tidak akan mengikuti sisa dua hari dari Tes Pramusim MotoGP 2024 yang dihelat di Sirkuit Sepang, Sepang, Malaysia, mulai Rabu (7/2/2024) hari ini.
Penyebabnya adalah kecelakaan yang dialami mantan debutan terbaik kelas Moto2 itu pada hari pembuka tes, Selasa (6/2/2024) kemarin.
Setelah tampil cepat di atas motor Aprilia RS-GP 2023 dan mencetak waktu tercepat di beberapa sektor, Fernandez mengalami highside crash di Tikungan 11.
Sempat, melanjutkan sesi dengan melahap 21 lap, Fernandez memilih untuk mundur dari tes pramusim pertama di Sepang.
Fernandez menyebut kecelakaannya terjadi karena kondisi trek. Sebelum dia insiden lain dialami Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo).
Kedua pembalap itu terjatuh dalam waktu yang hampir bersamaan. Sesi pun sempat dihentikan karenanya.
“Sejujurnya saya tidak mengira itu akan terjadi. Namun, karena kecelakaan itu saya tidak bisa melanjutkan tes di Sepang,” sambung Fernandez.
“Saya merasa sangat, sangat sedih, karena kami tidak memiliki kesempatan untuk melanjutkan dan memahami motor yang baru ini dengan lebih baik dan mempelajari sensasinya.”
Fernandez sempat mendapatkan perawatan setelah kembali ke paddock dengan pincang. Memar di bagian pinggul dan panggul menyulitkannya untuk berkendara.
Untungnya, pemeriksaan lanjutan di rumah sakit tidak menunjukkan cedera serius. Meski begitu, karena merasa tidak aman untuk berkendara, Fernandez memilih untuk rehat.
“Saya harus fokus dengan pemulihan dan mencoba untuk tampil 100 persen dalam tes Qatar untuk melakukan semua tugas yang kami rencanakan di sini,” ujar Fernandez.
“Kembali, saya ingin meminta maaf kepada Aprilia dan tim.”
Ini menjadi kedua kalinya bagi Fernandez untuk mengalami kecelakaan dalam tes pramusim.
Dalam debutnya di MotoGP pada 2022, Fernandez menutup penampilannya lebih awal dalam tes di Sirkuit Mandalika di Indonesia karena mengalami gegar otak akibat kecelakaan.
Setidaknya, Fernandez lebih beruntung karena masih ada kesempatan untuk tampil dalam tes pramusim terakhir pada 19-20 Februari 2024 di Sirkuit Lusail, Lusail, Qatar.
Sebab, pembalap MotoGP lainnya yakni Franco Morbidelli (Prima Pramac) malah tidak tampil sama sekali dalam dua agenda tes pramusim kali ini.
Murid Valentino Rossi tersebut harus menepi karena kecelakaan yang dialaminya saat mengikuti tes privat bersama pembalap World Superbike pada 30 Januari lalu di Portimao, Portugal.
Kesehatan Morbidelli bahkan sempat terancam karena pingsan dalam posisi yang berbahaya dan jumlah marshal yang bersiaga tak sebanyak saat balapan.
Untungnya, dia mendapat pertolongan pertama dari dua pembalap Gresini, Marc Marquez dan Alex Marquez, meski kondisinya sekarang tidak memungkinkannya untuk tampil.