KicauanRakyat – Giornata ke-23 kembali dilanjutkan pada Minggu (4/2/2024) waktu setempat.
Ada empat pertandingan yang dipertandingkan pada akhir pekan ini, termasuk pertandingan seru antara Inter Milan dan Juventus.
Inter Milan bertindak sebagai tuan rumah dengan menjamu Juventus di Stadion Giuseppe Meazza pada Minggu (4/2/2024) waktu setempat atau Senin dini hari WIB.
Dalam laga bertajuk Derby d’Italia itu, Inter Milan tampil lebih mendominasi daripada Juventus.
Inter Milan berhasil mendominasi penguasaan bola dan jumlah tembakan ke arah gawang dibandingkan dengan Juventus.
Akan tetapi, I Nerazzurri tidak mampu tampil efektif dan banyak membuang peluang dengan sia-sia.
Senada dengan Inter Milan, Juventus juga melakukan hal yang sama.
Meskipun berhasil membuat peluang yang cukup banyak, Si Nyonya Tua juga tidak mampu mencetak gol.
Pertandingan pun berakhir dengan skor 1-0 untuk kemenangan Inter Milan atas Juventus.
Satu-satunya gol dalam Derby d’Italia edisi kali ini tercipta lewat gol bunuh diri bek tengah Juventus, Federico Gatti, pada menit ke-37.
Gatti berusaha menghalau Marcus Thuram yang ingin memanfaatkan umpan silang Nicolo Barella menjadi sebuah gol.
Akan tetapi, bek asal Italia itu justru membuat bola masuk ke dalam gawang timnya sendiri karena salah mengantisipasi umpan silang Barella.
Bola yang datang mengenai dada Gatti dan masuk ke gawang Wojciech Szczesny.
Juventus yang tidak mau pulang dengan kepala tertunduk sempat berupaya berkali-kali untuk menyamakan kedudukan.
Namun, hingga pertandingan usai, skor 1-0 untuk kemenangan Inter Milan tidak kunjung berubah.
Dengan kemenangan tersebut, Inter Milan kini semakin mantap di puncak klasemen sementara Liga Italia.
Anak-anak asuh Simone Inzaghi sudah meraih 57 poin dari 22 pertandingan.
Mereka masih menyimpan satu laga karena jadwalnya bentrok dengan ajang Piala Super Italia.
Apabila berhasil menang pada laga tunda, maka Inter Milan akan mengumpulkan 60 poin dari 23 laga.
Sementara itu, Juventus tetap berada di posisi kedua meski mengalami kekalahan dari Inter Milan.
Juventus kini telah mengoleksi 53 poin dari 23 pertandingan.
Di pertandingan lain, juara bertahan, Napoli, menjamu Hellas Verona di Stadion Diego Armando Maradona.
Napoli harus bersusah payah menang atas Hellas Verona dengan skor 2-1.
Winger asal Georgia, Khvicha Kvaratskhelia, menjadi pahlawan kemenangan I Partenopei berkat golnya pada menit ke-87.
Dengan kemenangan tipis tersebut, Napoli kini perlahan naik ke posisi ke-7 klasemen.
Napoli mengumpulkan 35 poin dari 22 pertandingan dan menyamai jumlah poin AS Roma yang berada di posisi ke-6 alias zona Eropa.
Anak-anak asuh Walter Mazzarri masih menyimpan satu laga karena jadwal yang bentrok dengan Piala Super Italia musim ini.
Klasemen Liga Italia 2023-2024